Dunia Peternakan-Pakan ternak yang mahal membuat para ternak gamang mencari pakan yang murah. Apalagi pakan konsentrat yang harganya selangit. Oleh karena itu banyak peternakan yang memnafaatkan dan mencari solusiuntuk mengatasi mah tersebutt. Salah satunya adalaah memuat hay.
Apa si itu Hay?
Hay adalah hijauan makanan ternak yang sengaja dipotong dan dikeringkan agar biasa diberikan pada ternak pada kesempatan yang lain. Peternak hay bertujuan untuk :
- Persediaan makanan ternak pada saat–saat terntentu.
- Memanfaatkan hijauan pada saat pertumbuhan terbaik tetapi saat itu belum dimanfaatkan.
Hay dapat dimanfaatkan untuk pakan ternak. Pakan memiliki peran penting bagi ternak baik untuk pertumbuhan maupun untuk mempertahankan hidup, menghasilkan tenaga bagi ternak dewasa, memelihara daya tahan tubuh dan kesehatan. Jenis pakan yang diberikan harus bermutu dan dalam jumlah yang cukup. Makanan adalah sumber protein, vitamin dan mineral. Pakan yang diberikan pada ternak harus berdasarkan teknis pembuatan dan pengolahan yang terdiri dari :
- Kebutuhan pakan
- Konsumsi pakan
- Temperatur lingkungan
- Palatabilitas, selera
- Status fisiologis, peralatan pembuatan pakan
- Bentuk pakan, produksi
- Bobot tubuh ternak, teknologi
- Kandungan nutrisi pakan ternak
Pembuatan hay ada 2 metode, yaitu :
Metode Hamparan
Yaitu dilakukan dengan cara menghamparkan hijauan yang sudah dipotong dilapangan terbuka di bawah sinar matahari. Setiap hari hamparan dibalik–balik hingga kering. Hay yang dibuat dengan cara ini biasanya memiliki kadar air 20–30% (warna kecoklatan).
Metode Pod
Dilakukan dengan menggunakan semacam rak sebagai tempat menyimpan hijauan yang telah dijemur setelah/ selama 1–3 hari (kadar air ± 50%). Hijauan yang akan diolah harus dipanen saat menjelang berbunga (berkadar protein tinggi, serat kasar dan kandungan protein optimal), sehingga hay yang diperoleh tidak berjamur (tidak berwarna gosong) yang akan menyebabkan turunya palatabilitas dan kualitas.
Proses pengeringan dalam pembuatan hay dapat dilakukan dengan dua (2) cara sumber, yaitu :
a. Pengeringan dengan matahari
b. Pengeringan dengan panas buatan
Proses pengeringan di daerah tropis cukup dengan menggunakan panas matahari. Proses pengeringan dengan panas buatan dilakukan dedaerah yang memiliki iklim dingin (subtropics), karena panas matahari yang diperoleh kurang menjamin bagi proses pengeringan hay. Hay yang baik harus memenuhi kriteria, yaitu :
a. Warna hijau kekuningan
b. Tidak banyak daun yang rusak
c. Tidak mudah patah bila batang dilipat dengan tangan.
Proses pembuatan pakan ternak yang baik harus berdasarkan teknis pembuatan. Teknis pembuatan tersebut meliputi :
1. Kualitas mutrisi, jumlah dan metode pemberian
2. Pakan penguat, standar kualitas pakan ternak
3. Ketersediaan harga satuan bahan pakan
4. Metode dan teknik pembuatan
Pembuatan hay dengan pengeringan menggunakan matahari memiliki keuntungan dan kerugian. Keuntungan atau kebaikan dengan panas matahari, yaitu :
a. Biaya murah
b. Teknis pembuatannya sederhana dan murah